Jalinan asmara yang telah lama terbina terkadang menjadikan hubungan terasa hambar. Si dia pun terlihat tidak pernah lagi merindukan Anda.
Padahal, rindu menjadi bumbu dalam hubungan asmara. Setiap wanita pasti merasa senang saat mengetahui kekasihnya merindukannya. Itu menandakan bahwa sang kekasih masih mencintai pasangannya. Ingin membuat kekasih selalu kangen dengan Anda? Ikuti tipsnya berikut ini.

1. Memberikan Dia Kebebasan
Hampir setiap hari bertemu tentu saja membuat pria tidak merindukan Anda. Untuk itu jangan memaksanya untuk terus-terusan bertemu. Berikan dia kebebasan agar dia melakukan hal-hal yang disukainya. Mempunyai 'ruang' antar Anda dan kekasih bisa membuat si dia merindukan Anda.
2. Akhiri Pembicaraan Sebelum Ia Menginginkannya
Akhiri perbincangan Anda ditelepon sebelum ia menginginkannya. Hal itu membuat si dia merindukan Anda dan